Malang. Satu lagi prestasi ditorehkan oleh mahasiswa STIKES Widyagama Husada. Febriana Arianti, mahasiswa Prodi DIII Kebidanan telah berhasil meraih medali perak pada ajang Olimpiade Kompetensi Bidan Indonesia (OKBI) 2021 yang diselenggarakan oleh Bidan Pedia. Kabar raihan prestasi tersebut disampaikan oleh Ketua Program Studi DIII Kebidanan, Ibu Yuniar Angelia P, S.SiT.,M.Kes pada hari ini (Senin, 26/07/2021).
Dalam wawancara dengan Febriana Arianti, diketahui bahwa olimpiade tersebut berlangsung pada tanggal 18 Juli 2021 secara online dan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Lebih jauh Febri menuturkan bahwa pada olimpiade tersebut diujikan kompetensi kebidanan melalui tes tulis yang berlangsung kurang lebih 90 menit. Saat ditanya mengenai perasaannya mendapat medali perak tersebut, Febri mengaku sangat senang karena sejujurnya dia sudah pasrah ketika selesai mengerjakan soal-soal tersebut. “Saya sebenarnya cukup pasrah dengan hasilnya namun saya percaya diri dengan jawaban saya” ungkap Febri. Setelah prestasi ini Febri berharap agar adik tingkat dari Prodi DIII Kebidanan dapat mencoba mengikuti perlombaan bidan di luar kampus STIKES Widyagama Husada supaya bisa mengukur diri sejauh mana kita belajar. Dia juga menyampaikan pesan penyemangat agar kita selau berusaha karena keberhasilan akan berpihak pada kita suatu hari nanti jika kita bersungguh-sungguh.
Selamat atas prestasi yang diraih. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk berprestasi pula.(R.N)